Skip to main content
WhatsApp Image 2023 03 01 at 15.39.29 3

Tangerang, 16 Februari 2023. Politeknik META Industri Cikarang secara khusus diundang oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV – Jawa Barat dan Banten (LLDikti IV) untuk mewakili sekitar 450 perguruan tinggi se-Jawa Barat dan Banten pada prosesi penandatanganan komitmen kinerja perguruan tinggi tahun 2023. Menjadi suatu kebanggaan bagi Politeknik META Industri yang merupakan satu-satunya kampus di Cikarang yang terpilih pada prosesi tersebut. Pada prosesi ini, Politeknik META Industri Cikarang diwakili langsung oleh Direktur, Santo Wijaya, S.T., M.Eng. Pada prosesi ini pula dihadiri oleh Kepala LLDikti IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T., IPU dan beberapa pihak penting seperti organisasi pengusaha, para kepala daerah dan para pimpinan perguruan tinggi se-Jawa Barat dan Banten.

DSC01031

Selain prosesi penandatangan komitmen kinerja 2023, pada kegiatan ini juga disampaikan beberapa materi penting antara lain terkait Sistem Penjaminan Mutu Eksternal melalui Akreditasi Institusi PT 3.0, Implementasi MBKM melalui Kolaborasi dan Kerja Sama dengan Mitra dan lain sebagainya. Disamping itu, pada kegiatan ini dilakukan juga penandatanganan kerjasama antara LLDikti IV dengan PII, APINDO Jawa Barat dan APINDO Banten. Harapannya dengan kerjasama ini dapat meningkatkan mutu pendidikan di Jawa Barat dan Banten dengan kerjasama Dunia Usaha dan Dunia Industri. Tibalah pada momen penandatanganan komitmen kinerja, Politeknik META Industri Cikarang yang diwakili oleh Direktur, Santo Wijaya, S.T., M.Eng. diundang maju ke atas panggung utama untuk melakukan prosesi tersebut bersama Kepala LLDikti IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T., IPU. Komitmen kinerja ini bertujuan untuk menentukan target kinerja perguruan tinggi di tahun 2023 dan dapat menjadi alat ukur keberhasilan kinerja perguruan tinggi di tahun mendatang. Pada kegiatan ini, Direktur Politeknik META Industri, Santo Wijaya, S.T., M.Eng mengungkapkan kemungkinan besar penjajakan kerjasama antara Politeknik META Industri Cikarang dengan beberapa institusi yang terlibat dalam kegiatan ini. Kerjasama semacam ini perlu dijajaki guna meningkatkan mutu pendidikan di Politeknik META Industri Cikarang, karena pendidikan vokasi merupakan bentuk pendidikan yang sangat erat kaitannya dengan dunia usaha dan dunia kerja. (Adian Wihariono Putera / M&H)

Leave a Reply